10 Makanan yang mengandung Vitamin K Tertinggi

10 Makanan yang mengandung Vitamin K Tertinggi – Vitamin K adalah salah satu vitamin yang penting bagi tubuh manusia terutama pada pembekuan darah dan modifikasi protein. Sebuah penelitian terbaru juga menunjukan bahwa Vitamin K memegang peranan yang penting dalam mencegah Osteoporosis dan Alzheimer serta menjaga kesehatan jantung dan mencegah penyakit kanker. Berdasarkan penelitian Human Nutrition Research Center on Aging Universitas Tufts Amerika Serikat, Vitamin K yang larut dalam lemak ini dapat mengurangi risiko resistansi insulin sehingga juga dapat melawan penyakit diabetes.

Vitamin K yang juga dikenal dengan Vitamin Koagulation, kata “Koagulation” yang berasal dari bahasa Jerman dan bahasa Denmark ini memiliki arti sebagai sekelompok vitamin lipofilik dan hidrofobik yang dibutuhkan untuk modifikasi pascatranslasi dari berbagai macam protein. Vitamin K terbagi menjadi dua jenis turunan yaitu Vitamin K1 (phylloquinone) dan Vitamin K2 (menaquinone).

Kekurangan Vitamin K atau Defisiensi Vitamin K dapat menyebabkan darah sulit membeku, pendarahan dan menurunnya kepadatan tulang. Angka Kebutuhan Gizi Harian untuk Vitamin K adalah 80µg (micrograms).
Baca juga : Jenis-jenis Vitamin dan dan manfaatnya bagi kesehatan manusia.

Daftar 10 Makanan yang mengandung Vitamin K Tertinggi

Berdasarkan data yang dikutip dari situs healthaliciousness.com, Makanan yang mengandung Vitamin K tertinggi pada setiap 100g daun Basil yang dikeringkan (Dried Basil). Daun Basil yang memiliki aroma yang tajam dan khas ini merupakan rempah dauh yang sering digunakan pada hidangan Italia, India, China dan Thailand. Daun Basil yang kering mengandung 1.714µg Vitamin K pada setiap 100 gram-nya. Namun pada umumnya tidak ada yang mengkonsumsi daun Basil kering dalam jumlah yang sangat banyak. Jika dihitung dari jumlah porsi hidangan satu sendok teh yang berukuran sekitar 1g maka kandungan Vitamin K adalah sekitar 17,2 µg atau sekitar 21% dari Angka Kecukupan Gizi hariannya.

Berada di urutan kedua sebagai makanan yang mengandung Vitamin K tertinggi adalah Sayur-sayur yang memiliki warna hijau terutama Sayur Kale yang mengandung 817µg Vitamin K pada setiap 100 gram-nya. Makanan yang mengandung Vitamin K Tertinggi ketiga adalah Daun Bawang yang mengandung 207µg pada setiap 100 gram-nya.

Berikut ini adalah Daftar 10 Makanan yang mengandung Vitamin K Tertinggi beserta persentase kecukupan gizi hariannya (Daily Value Percentage).

1. Daun Basil yang dikeringkan

Kandungan Vitamin K dalam setiap 100g : 1.714µg
Daily Value (DV) : 2.147%

2. Sayur Kale

Kandungan Vitamin K dalam setiap 100g : 817µg
Daily Value (DV) : 1.021%

3. Daun Bawang

Kandungan Vitamin K dalam setiap 100g : 207µg
Daily Value (DV) : 259%

4. Sayur Kubis Brasika

Kandungan Vitamin K dalam setiap 100g : 140,3μg
Daily Value (DV) : 175%

5. Bumbu Cabe & Rempah-rempah pedas

Kandungan Vitamin K dalam setiap 100g : 105,7μg
Daily Value (DV) : 132%

6. Mentimun

Kandungan Vitamin K dalam setiap 100g : 76,7μg
Daily Value (DV) : 96%

7. Kacang Kedelai

Kandungan Vitamin K dalam setiap 100g : 70,6μg
Daily Value (DV) : 88%

8. Minyak Olive

Kandungan Vitamin K dalam setiap 100g : 60,2μg
Daily Value (DV) : 75%

9. Buah Plum kering (dried Prune)

Kandungan Vitamin K dalam setiap 100g : 59,5μg
Daily Value (DV) : 74%

10. Asparagus

Kandungan Vitamin K dalam setiap 100g : 50,6μg
Daily Value (DV) : 63%

Sumber refernsi : Kandungan Vitamin K dalam setiap 100gram dan Daily Value (persentase angka kecukupan gizi harian) ini dikutip dari situs healthaliciousness.com.